Gorontalo – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik sukses menggelar Kominfotik Award 2023 di gedung GPCC, Kota Gorontalo pada Jumat (08/12/2023) malam.
Ajang penghargaan untuk instansi dan insan terbaik bidang komunikasi, informatika dan statistik di Provinsi Gorontalo ini, dibuka dengan pembacaan enam kategori penghargaan oleh pembawa acara.
Adapun kategori pertama diumumkan adalah Desa/Kelurahan Digital terbaik. Kategori ini dibacakan langsung oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya. Dalam kategori ini terbaik tiga diraih oleh Desa Mananggu Kecamatan Boalemo. Terbaik dua Desa Tolango Kabupaten Gorontalo Utara, dan terbaik pertama Desa Tunggulo Kabupaten Gorontalo.
“Untuk kategori desa itu harapannya, semoga kalau nanti ada lagi yang menang itu desa yang jauh-jauh, misalnya Pinogu. Pinogu itu tidak bisa bersaing dengan yang desa lain yang mudah diakses. Tapi harapan untuk seluruh desa/kelurahan baik yang juara atau belum juara, untuk terus mendorong percepatan layanan digitalisasi desa dan kelurahan. Sehingga bisa meningkatkan indeks masyarakat digital,” ujar Ismail ditengah-tengah pengumuman penghargaan.
Baca Juga:
Cegah Korupsi, Ismail: Kedepankan Keterbukaan informasi publik
Polisi Ungkap Motif Ibu Tiri Aniaya Anak di Gorontalo
Kategori selanjutnya yang diumumkan adalah Duta Recak Digital terbaik. Kategori yang dibacakan Ketua TP-PKK Fima Agustina ini, diikuti oleh siswa-siswi SMA/SMK sederajat. Untuk terbaik pertama ada nama Tahta M Kasim yang merupakan siswi SMA Negeri 1 Kota Gorontalo. Terbaik kedua Sitti M.A Akuba siswi SMA Negeri 1 Gorontalo Utara. Tebaik tiga adalah Muhammad Fazrun Tomu siswa SMA Negeri 1 Limboto.