Scroll Untuk Lanjut Membaca
NASIONAL

PKK Kabgor, Forry Naway : Kualitas Pengelolaan Keuangan Desa Harus Ditingkatkan Melalui Proses Sistem

69
×

PKK Kabgor, Forry Naway : Kualitas Pengelolaan Keuangan Desa Harus Ditingkatkan Melalui Proses Sistem

Sebarkan artikel ini
pkk
Pelaksanaan Gelar Workshop Implementasi SOP Sistem Keuangan Desa Dalam Penguatan Bumdes oleh PKK dan Pemdes Gandeng Mahasiswa KKN UNG

DULOHUPA ID – Sebagai upaya untuk mewujudkan pengelolaan dana desa yang baik, Pemerintah Kabupaten Gorontalo melalui dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (Pemdes) dan  PKK Kabupaten Gorontalo menggandeng Mahasiswa KKN Universitas Negeri Gorontalo (UNG), pada selasa (20/08/19)menggelar workshop implementasi SOP sistem keuangan desa dalam penguatan Bumdes se Kabupaten Gorontalo.

Dalam sambutannya, Ketua PKK Kabupaten Gorontalo Dr. Fory Naway menyampaikan, kualitas pengelolaan keuangan desa harus ditingkatkan melalui proses system. Olehnya itu dikatakan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabgor, saat ini SOP pengelolaan keuangan desa masih mengacu pada BPKP, sehingga lewat kegiatan ini diharapkan lahir ide dan gagasan sistem penyusunan keuangan yang lebih baik lagi.

Lebih lanjut dikatakan oleh Forry dalam kegiatan yang dibuka langsung oleh Assisten I Setda Kabupaten Gorontalo Drs. Selmin Papeo yang juga dihadiri oleh Kejari Kabgor  Dr. Supriyanto yang juga sebagai nara sumber dalam pelaksanaan Workshop yang digelar di aula Masjid Baitul Izza, yang ada SOP-nya dari pencairan dana yang dibuat oleh BPKP, sehingga dirinya sebagai dosen pembimbing lapangan melakukan kerjasama dengan Pemdes, mengeluarkan satu ide gagasan untuk bisa membantu susun keuangan yang kemudian dapat ditindak lanjuti.

“Kami bekerjasama dengan pemdes dan mahasiswa KKN UNG  untuk menyelenggarakan workshop dalam bentuk sosialisasi dulu, karena ini terkait dengan standar operasional prosedur jadi modal utama orang bergerak dalam hal sistem keuangan desa,” ucap Fory Naway.