Scroll Untuk Lanjut Membaca
banner
GORONTALO

Kapolda ajak Pemain dan Suporter Sepak Bola di Gorontalo Gelar Doa untuk Korban Kanjuruhan

228
×

Kapolda ajak Pemain dan Suporter Sepak Bola di Gorontalo Gelar Doa untuk Korban Kanjuruhan

Sebarkan artikel ini
Doa Kanjuruhan
Kapolda Gorontalo Irjen Helmy Santika bersama dengan pelatih, pemain dan suporter sepak bola di Gorontalo usai menggelar doa bersama untuk korban Kanjuruhan. (Foto: Humas Polda Gorontalo)

Dulohupa.id – Kapolda Gorontalo Irjen Helmy Santika kembali menggelar doa bersama untuk korban di stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang. Kali ini Kapolda mengajak pemain dan para perwakilan suporter sepak Bola di Gorontalo, beserta pengurus, Ketua Asprov PSSI Gorontalo Lahmudin Hambali, Pelatih Persita Talumolo Weni Podungge, Pemerhati Olahraga H Ramli, serta dihadiri pejabat Polda Gorontalo.

Doa bersama kembali digelar karena hari ini adalah hari ketujuh usai terjadinya tragedi  yang mengakibatkan meninggalnya 125 orang termasuk anggota Polri dan para suporter.

Kapolda Gorontalo dalam arahannya menjelaskan, sebagaimana diketahui bersama bahwa saat ini dunia sepak bola Indonesia mengalami kedukaan akibat tragedi yang terjadi di stadion kanjuruhan Kabupaten Malang.

Dimana peristiwa ini menjadi catatan sejarah kelam dalam dunia olah raga, rentetan kerusuhan suporter selalu mewarnai hiruk-pikuk pentas dan eforia sepak bola indonesia, mulai liga 1, liga 2 dan bahkan liga 3. euforia pasca kemenangan timnas sepak bola indonesia atas timnas curacau dalam pertandingan persahabatan ternoda oleh peristiwa yang terjadi di stadion kanjuruhan kab. malang.

“Tentunya ini sangat memilukan dan menjadi pukulan yang berat bagi kita semua, karena disaat kita tengah berupaya bangkit dari keterpurukan dan berbagai cobaan, kini kita dihadapkan oleh tragedi yang terjadi di stadion kanjuruhan kab. malang, akan tetapi sebagai umat beragama tentunya kita semua harus menyadari bahwa segala sesuatu di dunia ini telah di atur oleh Allah SWT. kita sebagai manusia hanya bisa merencanakan dan menjalani, apapun hasilnya yang terjadi adalah sudah menjadi kehendak Allah SWT,” ungkapnya.