Dulohupa.id – Untuk mempererat hubungan silaturahmi antara BPJamsostek cabang Kota Gorontalo dan Media Gorontalo, BPJamsostek menggelar Media Gathring Gorontalo 2019 bersama media Gorontalo, di Desa Lombongo, Kecamatan Suwawa Tengah, Kabupaten Bone Bolango, Sabtu (21/12/19).
Pada kegiatan tersebut, para tamu di ajak memacu adrenalin dengan menikmati wisata arum jeram di Desa Poduwoma. Tak hanya itu, mereka juga menutup rangkaian kegiatan dengan aksi bebas sampah, di mana para wartawan bersama karyawan BPJamsostek melakukan aksi bersih-bersih sampah di Wisata Pemandian Lombongo.

Pada kesempatannya Kepala BPJamsostek Cabang Gorontalo dalam hal ini di wakili oleh Account Representative Khusus (AR Khusus) Vincenso Allesandro Runtu mengatakan kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk menjaga silatuhrahmi BPJamsostek Cabang Gorontalo bersama para media yang selama ini telah membantu dan mendukung dalam pemberitaan.
“Kiranya kegiatan Family ghatering ini bertujuan untuk menjadi sarana meningkatkan hubungan yang telah terjaga ini, yang baik antara BPJamsostek dengan awak media,” kata Vincenso.
Ia juga berterimakasih atas dukungan, dan kehadiran para awak media di kegiatan Family ghatering.
“Saya mewakili Kepala BPJamsostek Cabang Gorontalo mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya dengan kehadiran teman-teman wartawan di kegiatan hari ini” lanjut Vincenso.
Vincenso Berharap kegiatan yang semacam ini dapat dilaksanakan setiap tahun.
“Semoga tahun depan kita bisa melakukan hal yang sama lagi, dan ini sudah menjadi agenda tiap tahun antara wartawan dan BPJamsostek”. Tutup Vincenso (Erik)