Scroll Untuk Lanjut Membaca
GORONTALONASIONAL

Pemuda Pancasila Gorontalo Kutuk Tindakan Premanisme Umar Kei Terhadap Arif Rahman

40
×

Pemuda Pancasila Gorontalo Kutuk Tindakan Premanisme Umar Kei Terhadap Arif Rahman

Sebarkan artikel ini
MPW Pemuda Pancasila Provinsi Gorontalo mengutuk keras tindak Umar Kei terhadap Sekjen Pemuda Pancasila, Arif Rahman. Foto: Yayan

Dulohupa.id – Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila (MPW PP) Provinsi Gorontalo mengutuk keras tindak premanisme Umar Kei terhadap Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pemuda Pancasila, Arif Rahman yang terjadi di Gedung Kadin Indonesia pada Selasa, 17/9 kemarin.

Dalam konferensi pers pada Kamis 19/9, Rachmat Muhammad, selaku Sekretaris MPW PP Provinsi Gorontalo, mengutuk tindakan Premanisme tersebut dan mendesak jajaran Kepolisian melalui Kapolri juga Kapolda Metro Jaya untuk segera menangkap Umar Kei.

“Kami merasa tersinggung dan disakiti atas tindakan Umar Kei kepada Sekjen Pemuda Pancasila” terangnya.

Ia menjelaskan Doktrin yang dimiliki di Pemuda Pancasila, ketika salah satu anggota Pemuda Pancasila tersakiti atau dicubit maka kami seluruh Pemuda Pancasila se Indonesia merasakan sakit. 

“Berikan kami keyakinan bahwa Polri tetap menjaga marwahnya untuk menindak dan segera menangkap Umar Kei jika ia tidak segera menyerahkan diri”tambahnya.

Informasi terakhir, kata Rachmat bahwa pihak kepolisian akan memanggil Umar Kei dalam rangka mempertanggungjawabkan tindakan premanisme terhadap Sekjen Pemuda Pancasila.

“Olehnya kami memberikan dukungan moril terhadap Sekjen, walaupun kami di Gorontalo tetapi jiwa dan hati kami berada di MPN untuk segera mengawal kasus ini,” jelasnya.

Seperti diketahui, bahwasanya Arif Rahman Sekjen Pemuda Pancasila juga menjabat sebagai staf khusus Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2021-2026 menjadi korban dugaan pengeroyokan oleh Umar Kei.