Dulohupa.id – Program tali asih dari Pani Gold Project ke penambang lokal Pohuwato terus berlanjut. Realisasi tali asih bagi penambang di area konsesi perusahaan di Blok Alamotu disebut sudah mencapai kisaran 74 persen dari 200 proposal yang masuk, Minggu (19/11/2023).
Sebelumnya ribuan proposal dari penambang lokal yang masuk ke perusahaan sudah terbagi di beberapa blok. Seperti di blok Alamotu sendiri proposal yang sudah diproses mencapai 200 proposal oleh Pani Gold Project.
Direktur Utama PT Gorontalo Sejahtera Mining (GSM), Boyke Abidin menyampaikan bahwa program pemberian tali asih bagi penambang berjalan tertib dan lancar dan juga para penambang dan tim verifikasi saling terbuka bertukar informasi.
Boyke menambahkan bahwa Blok Alamotu adalah blok kedua yang diverifikasi setelah Blok Kolokoa yang sudah selesai lebih dulu dengan realisasi tali asih mencapai 73 persen. Saat ini, proses verifikasi sudah masuk Blok Ilota Kiri.
“Realisasi pemberian tali asih bagi penambang di Blok Alamotu mencapai kisaran 73-74 persen. Ini cukup menggembirakan,” ungkap Boyke.
Baca Juga: Pemberian Tali Asih bagi Penambang Lokal di Pohuwato akan Transparan
Program pemberian tali asih bagi penambang itu dipusatkan di Pioneer Camp. Lokasi Pioneer Camp dipilih sebagai titik yang dekat dengan lokasi kegiatan penambang sekaligus area yang dilengkapi fasilitas perkantoran untuk menunjang kegiatan wawancara dan kompilasi dokumen.
Boyke menggarisbawahi bahwa Pani Gold Project akan selalu hadir sebagai tetangga yang baik bagi masyarakat di Kabupaten Pohuwato dengan pendekatan santun, humanis dan berkeadilan. Khusus program tali asih bagi penambang ini, Pani Gold Project mengedepankan nilai-nilai jujur, adil dan transparan.