Scroll Untuk Lanjut Membaca
HEADLINEKOTA GORONTALO

Lomba dan Jalan Sehat Peringati HUT RI ke-78 di Sipatana Berlangsung Meriah

301
×

Lomba dan Jalan Sehat Peringati HUT RI ke-78 di Sipatana Berlangsung Meriah

Sebarkan artikel ini
Lomba HUT RI Sipatana
Suasana lomba tarik tambang di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo. Foto/Dulohupa

Dulohupa.id – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik indonesia (RI) di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo yang dilaksanakan oleh Generasi Muda Sipatana di lapangan samping kantor Kecamatan Sipatana berlangsung meriah dan seru, Sabtu (19/8/2023).

Kegitan tersebut diawali dengan jalan sehat dan senam zumba yang diikuti setiap utusan siswa SD dan masyarakat se Kecamatan Sipatana.

Jalan Sehat
Jalan sehat di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo. Foto/Dulohupa
Senam Zumba
Masyarakat saat Senam Zumba di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo.

Arena lomba pagi itu dipenuhi masyarakat yang tidak hanya warga setempat tapi juga berdatangan dari kelurahan lain. Sorak sorai dari masyarakat terlihat ketika anak-anak SD memulai lomba tarik tambang, lari karung, Tarik sarung dan lomba rebutan kursi.

Lomba lari karung di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo. Foto/Dulohupa

Suasana semakin meriah saat kaum ibu terlibat menjadi peserta, tepatnya di lomba Tarik tambang dan lomba berebutan kursi sambil bergoyang. Ditambah dengan gelak tawa dan teriakan penonton menambah kemeriahan dan keseruan perlombaan.

Tarik Tambang
Lomba tarik tambang yang diikuti ibu-ibu di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo. Foto/Dulohupa

Terlihat warga yang hadir dalam kegiatan itu begitu bersemangat dan terhibur. Perayaan HUT RI ini benar benar membuat mereka bersukacita.

Ketua panitia lomba, Bagas Setiawan mengatakan, Kegiatan Agustusan merupakan kegiatan rutin kita, yang kita laksanakan dengan segenap kegembiraan, dengan sukacita, dan kebersamaan.

“Persiapan kegiatan ini, telah kita mulai sejak tanggal 8 Agustus. ada beberapa kegiatan yang kami laksnakan dalam kegiatan ini, yaitu jalan sehat, senam zumba, dan lomba bagi segenap warga, baik lomba untuk anak-anak, remaja, hingga bapak-bapak dan kaum ibu.” ujarnya.

Lebih lanjut Bagas Setiawan menjelaskan bahwa dana yang digunakan dalam kegiatan ini berasal dari sumbangan masyarakat Sipatana, serta para donator.

Kegiatan ini juga dihadiri langsung oleh Kabinda Gorontalo, bersama Kapolsek Kota utara, dan Danramil Kota Utara, Serta Kepala Sekolah dan guru-guru SD se Kecamatan Sipatana.

Tokoh Masyarakat Sipatana yang juga merupakan Anggota DPRD Kota Gorontalo, Alwi Podungge yang hadir membuka dan melepas kegiatan jalan sehat mengatakan, bangga dengan kekompakan generasi muda di Sipatana yang mampu melaksanakan kegiatan positif dalam rangka perayaan HUT RI.

Kecamatan Sipatana
Suasana kemeriahan peringati HUT Kemerdekaan Indoensia di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo. Foto/Dulohupa

Alwi mengakui bahwa lomba ini memiliki makna penting bagi masyarakat khusunya anak-anak. Lewat lomba ini anak-anak mendapat edukasi tentang makna perjuangan untuk mencapai kemenangan.

Selain itu, lewat perlombaan ini anak-anak juga mempunyai kesempatan untuk mengenang kembali jasa para pahlawan yang memperjuangkan kemerdekaan.

“Lewat perlombaan ini, panitia dan peserta khusunya anak-anak disadarkan tentang arti sebuah perjuangan, jadi anak-anak bisa menyerap makna di balik perlombaan ini, yaitu semangat juang. Lewat perlombaan ini anak-anak dan peserta lain berjuang agar bisa menang,” kata Alwi Podungge.

Kegiatan perlombaan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan ke 78 ini akan dilaksankan hingga sore hari dan dilanjutkan dengan acara pesta rakyat pada malam hari sekaligus penutupan.

Selanjutnya panitia akan melanjutkan kegiatan turnamen sepak bola antar siswa SD se Kecamatan Sipatana yang akan dilaksankan pada hari Sabtu 26 Agustus 2023 mendatang.

Reporter: Kibong