Scroll Untuk Lanjut Membaca
PERISTIWA

Kronologi Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Gorontalo

558
×

Kronologi Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Gorontalo

Sebarkan artikel ini
kapal ikan terbakar-dulohupa.id-
Kapal ikan yang terparkir tidak jauh dari pelabuhan Talumolo, Kota Gorontalo terbaka

Dulohupa.id – Kebakaran Kapal ikan KM. Nelayan 2016-8. 32 GT terjadi di tepi muara sungai Bone tidak jauh dari Pelabuhan Gorontalo, Kelurahan Talumolo Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo, Rabu (25/9/2024) malam.

Menurut salah satu anak buah kapal (ABK) sebelumnya Kapal bersandar di Lokasi kejadian pada Senin 23 September 2024 sore setelah melaksanakan penangkapan ikan dilaut.

Selanjutnya kapal melaksanakan perbaikan mesin utama atau mesin pokok. Hingga hari Rabu 25 September 2024, kondisi mesin pokok tidak bisa hidup karena komponennya dalam kondisi terbongkar.

Namun pada pukul 18.15 Wita, pada saat perbaikan mesin utama, sejumlah ABK membersihkan perangkat mesin dengan menggunakan bahan bakar bensin dan terjadi genangan bekas cucian di bawah lokasi dudukan mesin.

kapal terbakar
Kapal ikan KM. Nelayan 2016-8. 32 GT yang terparkir di tepi muara sungai Bone tidak jauh dari Pelabuhan Gorontalo, Kelurahan Talumolo Kecamatan Dumboraya, Kota Gorontalo terbakar.
Foto: dulohupa.id

Menurut keterangan ABK kapal yang melaksanakan perbaikan mesin titik api muncul pertama kali pada lokasi genangan bekas pencucian material (komponen mesin yang sedang dalam perbaikan).

Api berasal dari generator pembangkit listrik yang langsung menyambar bagian kapal yang dibersihkan menggunakan bahan bakar bensin tadi.

Api langsung membesar sehingga menyulitkan ABK untuk memadamkan api, ABK yang panik bergegas menyelamatkan diri dan keluar dari ruangan mesin dan lari menuju dermaga.

Sementara itu petugas damkar gabungan kesulitan dalam memadamkan api, karena perahu terbuat dari bahan fiber serta terdapat bahan bakar dan benda-benda yang mudah terbakar di dalam kapal.

Api berhasil dipadamkan setelah 2 jam petugas gabungan bersama warga berupaya memadamkan api.

“Informasi yang kami terima tadi kebakaran terjadi sekitar pukul 19.10. alhamdulillah kita dibantu damkar Bone Bolango, damkar provinsi, BPBD, TNI dan Polri serta masyarakat.” Kata Muh. Luthfie A. Latief, Kasi Damkar Kota Gorontalo