Scroll Untuk Lanjut Membaca
banner
HEADLINEPERISTIWA

Angin Kencang Terjang Sejumlah Kecamatan di Bolmut

456
×

Angin Kencang Terjang Sejumlah Kecamatan di Bolmut

Sebarkan artikel ini
Angin kencang Bolmut
Kondisi Kedai Kopi kompleks wisata Pantai Batu Pinagut, Desa Kuala Utara, kaidipang pasca diterjang angin kencang/Ist

Dulohupa.id – Sejumlah kecamatan di Wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Sulawesi Utara diterjang hujan lebat yang disertai angin kencang.

Akibatnya sejumlah rumah warga rusak parah dan sejumlah ternak mati akibat ditimpa pohon tumbang.

Informasi yang dirangkum Dulohupa, hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi pada Kamis (12/01/2023) mengakibat kerusakan di sejumlah desa yang ada di seputaran Kecamatan Kaidipang, Pinogaluman dan Bolangitang Barat.

Khusus diwilayah Kaidipang setidaknya dari hasil penelusuran media ini, ada 5 bangunan yang rusak akibat tertimpa pohon tumbang, yakni 2 rumah di Desa Boroko, 1 rumah di Desa Gihang dan 2 kedai Kopi di Kawasan Wisata Pantai Batu Pinagut. Tak hanya rumah, di desa Bigo, 2 ekor sapi pun mati akibat tertimpa pohon.

“Iya, atap bagian dapur rumah saya rusak. Karena kemarin tertimpa Pohon,” ucap Novita salah satu warga Desa Gihang, Jumat (13/01/2023).

Tak hanya itu saja, angin kencang juga memporak-porandakan sebuah tenda resepsi pernikahan yang ada di Desa Ollot, Kecamatan Bolangitang Barat, Akibatnya resepsi pernikahanpun batal digelar.

Melalui laman resminya pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolmut, melalui laman resminya mengimbau agar masyarakat mewaspadai kondisi cuaca ekstrim yang terjadi saat ini.

“Khusus bolmut, ada tiga kecamatan yang menjadi basis terdampak hujan lebat disertai angin kencang. Jadi Kami berharap agar tetap waspada dalam beraktivitas,”

Didalam laman resminya, Berdasarkan data satelit pada jam 07.40 UTC (15.40 Wita) terpantau adanya awan Cumulunimbus (awan hujan) menutupi wilayah Manado, Bitung, Kotamobagu, Minahasa Tenggara, Minahasa Selatan, Bolmong, Bolmong Timur, Bolmong Selatan dan sebagian wilayah Minahasa Utara dan Bolmong Utara, serta angin kencang yang masih terpantau terjadi di seluruh wilayah Sulawesi Utara.