Dulohupa.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Ishak Ntoma memberikan reward berupa uang tunai kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dinilai paling disiplin dan kooperatif. Uang tunai itu diberikan Sekda Ishak saat memimpin apel di halaman Kantor Bupati, Senin (08/8/2022).
Sekda Bone Bolango Ishak Ntoma baru mempimpin apel, setelah sekian lama tidak bersama ASN karena sakit yang dideritanya.
Dalam apel itu, Ishak juga mendengarkan laporan dari masing-masing OPD. Setelah menerima laporan, Sekda tiba-tiba memberi kejutan spesial dengan memebrikan apresiasi SKPD yang dinilai disiplin dan memiliki koordinasi bagus.
“Terima kasih telah, sama-sama menjalankan disiplin dan koordinasi yang baik di dinasnya, ada sedikit reward untuk itu,” jelas Ishak.
Sekda Ishak juga berpesan kepada jajarannya terus mengencarkan vaksin massal mengingat masih sekitar 8000 warga yang belum divaksin.
“Sehingga perlu adanya perhatian terkait survei penilaian integritas perlu didorong untuk meningkatkan integritas di Bone Bolango,” tandasnya.
Dulohupa/Kominfo