Scroll Untuk Lanjut Membaca
HEADLINENASIONAL

Sidang Cerai Perdana, Natasha Rizki Ungkap Kelakuan Desta

57
×

Sidang Cerai Perdana, Natasha Rizki Ungkap Kelakuan Desta

Sebarkan artikel ini
Natasha Rizki Desta
Kebersamaan Desta dan Natasha Rizki. (Instagram/@desta80s)

Dulohupa.id – Deddy Mahendra (Desta) dan Natasha Rizki menjalani sidang cerai perdana di Pengadilan Agama Jakarta Selatan Senin (29/5/2023).

Dalam sidang itu, Natasha Rizki mengungkap perlakuan Desta selama 10 tahun hidup bersamanya.

Natasha mengaku Desta adalah suami yang baik dan bertanggung jawab.Ia menegaskan bahwa isu perselingkuhan di rumah tangganya tidak benar adanya.

“Semuanya tidak benar jika ada perselingkuhan. Suami saya orangnya baik dan bertanggungjawab,” ungkap Natasha dengan mata berkaca-kaca.

Menurutnya, Desta sangat baik kepada keluarga. Ia meminta netizen tidak memfitnah sang suami.

“Tolong jangan fitnah yang aneh-aneh. Saya mengikuti hidupnya selama 10 tahun ini. Masya Alllah dia orangnya baik,” kata Natasha Rizky kepada media usai sidang mediasi selesai.

Saat ditanya kelanjutan hubungan mereka, Natasha Rizky mengatakan sidangnya akan terus berproses. Natasha Rizky dan Desta sepakat untuk berpisah dan membesarkan ketiga anaknya.

“Jadi alhamdulillah sidang berjalan lancar tadi juga enggak terlalu lama, terus juga kita mediasi mengikuti prosesnya dan hasilnya kita lanjut,” kata Natasha Rizky saat ditemui usai sidang.