Scroll Untuk Lanjut Membaca
banner
NASIONALPERSPEKTIF

Pelacur pun Mulia dengan Kerudung

241
×

Pelacur pun Mulia dengan Kerudung

Sebarkan artikel ini
Kerudung
Ilustrasi Wanita Kerudung (Getty Images)

Adapun terkait dengan konsep Kepribadian dalam Islam (Ash-Shakhsiyah Islamiyah) memang tidak disyaratkan pakaian atau penampilan fisik menjadi ukuran pribadi islami. kepribadian islami ditandai dengan dua hal yakni pola pikir (aqliyah) dan pola sikap (nafsiyah).

Disebutkan dalam kitab Min Muqawwimat Nafsiyah Islamiyyah bahwa ‘Aqliyah (pola pikir) adalah cara yang digunakan untuk memikirkan sesuatu; yakni cara mengeluarkan keputusan hukum tentang sesuatu, berdasarkan kaidah tertentu yang diyakini serta diimani sesorang. Ketika apa yang dipikirkan dan keputusan yang dikeluarkan berdasarkan akidah Islam, maka ‘aqliyah-nya adalah aqliyah islamiyyah (pola pikir islami). Jika tidak seperti, apabila dia memakai standard an ukuran serta cara selain akidah Islam, maka pola pikirnya merupakan pola pikir yang lain.

Adapun nafsiyah (pola sikap) adalah cara yang digunakan sesorang dalam rangka memenuhi dorongan naluri (gharizah) dan kebutuhan jasmani (hajatul udhawiyyah) yakni upaya yang dilakukan unutk memenuhi tuntutan dan dorongan berdasarkan kaidah apa yang diimani dan diyakini.

Jika pola pemenuhan disandarkan sesuai akidah islam, maka nafsiyah-nya adalah nafsiyah islamiyyah, jika memakai cara lain dalam pemenuhan tersebut maka berarti nafsiyahnya adalah nafsiyah yang lain. Dari sini jelas bahwa kepribadian islam (syakhsiyah islamiyyah) itu menuntut perbuatan manusia, dan keputusan yang diambil dalam memenuhi kebutuhan sesuai akidah Islami baik itu di ranah publik maupun di ranah privat.