Imbauan juga disampaikan kepada aktivis mahasiswa, LSM dan organisasi lain untuk bersama pemerintah berjuang melawan corona. Menurut Rusli, jika ada aspirasi yang ingin disampaikan maka ia siap berdiskusi.
“Pak Gubernur siap berdiskusi, tidak harus unjuk rasa. Sekarang kondisi kita di daerah lagi serba sulit,” imbuhnya.
Hingga Senin 27 Juli 2020 laporan positif covid-19 di Gorontalo sudah mencapai 851 kasus. Rinciannya 421 dirawat atau karantina mandiri, 397 sembuh dan 33 diantaranya meninggal dunia.