Scroll Untuk Lanjut Membaca
banner
NASIONAL

Inilah Sejumlah Fakta Kemajuan Kabupaten Bone Bolango di Tangan Hamim Pou dan Kilat Wartabone

207
×

Inilah Sejumlah Fakta Kemajuan Kabupaten Bone Bolango di Tangan Hamim Pou dan Kilat Wartabone

Sebarkan artikel ini
HUT Kabupaten Bone Bolango Ke-17
Bupati Kabupaten Bone Bolango, Hamim Pou, menerima penghargaan Adipura dari Presiden RI, Joko Widodo. (Ft. Humas Bonebol)

Selanjutnya, Terobosan Bone Bolango di bidang infrastruktur dan Pariwisata.  Islamic centre berhasil  dibangun, ada stadion kelas nasional yang terus digeber pelaksanaanya. Disektor pariwisata, destinasi  wisata ditata dan ditambah, fasilitas dan infrastrukturnya dibenahi, aksesnya dipermudah, serta kemampuan sumberdaya pengelola. Atraksi wisata diperbanyak dan lebih menarik, bahkan kini Bone Bolango punya 54 event khusus pariwisata sepanjang 2020.

Warga Bone Bolango patut bebangga. Diulang tahunya yang ke 17 Bone Bolango bisa berdiri gagah. Meraih banyak prestasi dengan deretan inovasi. Bupati Bone Bolango Hamim Pou pernah menyampaikan dalam Paripurna Bone Bolango ke 12 lima tahun silam. Bupati mengajak semua untuk tetap semangat membangun Bone Bolango.

Marilah kita jadikan semangat pembentukkan Kabupaten Bone Bolango sebagai motivasi untuk terus berkarya, bekerja, mengukir prestasi dan berkontribusi aktif dalam pembangunan daerah dengan peran dan kemampuan masing-masing.

“Momentum peringatan HUT Bonbol merupakan momentum yang tepat untuk mereflesikan dedikasi kita, memperkuat ikatan dan solidaritas sosial dinatara seluruh komponen masyarakat Bone Bolango.”

Bupati menambahkan, bersama wakil Bupati mengajak kita semua untuk bersatu senantiasa rukun dan menebarkan kedamaian diantara kita. Selamat Ulang Tahun Bone Bolango. Tetap didepan. Kerja dan Maju bersama. (**)